Hilangkan Panas di Tangan Setelah Membuat Sambal
Hilangkan Panas di Tangan Setelah Membuat Sambal

Ketika membuat sambal pernah merasa tangan terasa panas dan pedas? Jika iya, perhatikan cara mengatasinya di sini.

Bagi kita yang suka makanan pedas, pasti nggak bisa jauh dari yang namanya cabai. Cabai menjadi salah satu bahan masakan yang menghasilkan rasa pedas. Bisa diolah menjadi sajian apapun, yang paling sering adalah sambal balado .

Namun, ada satu hal menyebalkan ketika kita sedang membuat sambal. Adanya rasa panas dan seolah terbakar di sekitar tangan yang habis memegang cabai. Apakah kita pernah mengalaminya juga?

Apalagi bila setelah membuat sambal, tangan kita secara nggak sengaja menyentuh area muka. Rasa perih dan panas pun nggak bisa tertahankan lagi.

Bila kita nggak mau hal ini terjadi lagi, coba perhatikan beberapa solusi mengatasi rasa panas setelah membuat sambal. Tipsnya sangat sederhana sehingga dapat langsung mencobanya sendiri di rumah setelah membuat sambal

1. Garam

Bagi tangan yang terkena sengatan dari panasnya cabai setelah atau selagi membuat sambal, cobalah untuk mengatasinya dengan menggunakan bahan dapur seperti garam. Cara menggunakannya mudah, hanya perlu mengusapkan garam ke area sekitar tangan yang terasa panas dan pedas. Usapkan secara merata sembari digosok perlahan.

Setelah itu dekatkan tangan kita ke kompor dalam keadaan nyala. Tetapi harus berhati-hati ya, jangan terlalu dekat juga dengan kompor. Kita hanya perlu waktu sebentar untuk melakukannya. Cukup sampai garam meleleh dan mengeluarkan cairannya. Gosok lagi secara perlahan lalu cuci tangan menggunakan air bersih.

2. Pasta baking soda

Ketika kita mendengar nama baking soda, pasti udah terbayang kegunaan dari bahan tersebut. Ya, baking soda biasa digunakan untuk membuat adonan kue. Tetapi, ada manfaat lain dari baking soda yaitu bisa dijadikan sebagai penghilang rasa pedas dan panas di tangan akibat dari cabai.

Caranya mudah, kita hanya perlu mencampurkan baking soda dengan air secukupnya hingga menjadi pasta. Setelah itu oleskan ke area tangan yang terasa panas tadi. Diamkan selama beberapa saat hingga pasta mengering. Bersihkan tangan dengan air mengalir. Seketika rasa pedas dan panas pun akan menghilang.

3. Minyak sayur

Kita juga bisa memanfaatkan minyak goreng yang ada di dapur loh. Jenis minyak yang digunakan bisa minyak sayur atau minyak zaitun. Seadanya yang kita punya. Tidak seperti bahan sebelumnya, untuk penggunaan minyak sayur ini disarankan justru sebelum kita mulai memegang cabai.

Minyak sayur dapat membantu mengurangi sengatan panas dari cabai. Caranya adalah dengan menggosokan tangan dengan minyak. Setelah itu kita bisa langsung membuat sambal tanpa takut lagi terasa panas dan pedas.

Endeustorial

Ikuti Instagram