Resep Udang Saus Tiram

4.5/5
(262 rating)

Download Resep

Simpan Resep

Endeusiast pecinta makanan seafood? Jika ya, jangan lewatkan menu Udang Saus Tiram ini. Jika ingin rasa yang pedas, tambahkan cabai sesuai selera. Hmm, pasti makin endeus!

Less
bahan
cara membuat
testi diskusi
  • bahan

    ·
    4 porsi
  • 2 sdm margarin
  • 1 buah (150 g) bawang bombai, iris halus
  • 3 siung bawang putih, iris halus
  • 2 cm jahe, memarkan
  • 2 buah cabai merah besar, iris serong
  • 4 sdm saus tiram
  • 200 ml air
  • 1 sdm kecap ikan
  • 1 sdt gula pasir
  • ½ sdt garam
  • ½ sdt merica putih bubuk
  • 800 g udang jerbung ak 20
  • 1 sdt tepung maizena, larutkan dengan 1 sdm air
  • 1 sdt minyak wijen
  • 2 batang daun bawang, iris serong

Cara Membuat

·
45 menit
  1. Panaskan margarin, tumis bawang bombai, bawang putih, jahe, dan cabai merah hingga harum.

  2. Masukkan saus tiram, air, kecap ikan, gula pasir, garam, dan merica bubuk, aduk hingga rata. Masak hingga mendidih.

  3. Masukkan udang, masak hingga udang matang.

  4. Tambahkan larutan maizena, minyak wijen, dan daun bawang, masak hingga mengental. Angkat. Sajikan segera.

TIPS:

Ganti air dengan kaldu ikan atau kaldu udang untuk rasa yang lebih gurih.

Rating resep ini

Seberapa endeus resep ini

BERI RATING

Download Resep

Simpan Resep
Bagikan