Resep Pisang Kipas Sarikaya

4.1/5
(143 rating)

Download Resep

Simpan Resep

Hadirkan camilan khas Pontianak sebagai salah satu menu buka puasa keluarga. Menggunakan pisang kepok berbalut tepung bumbu renyah dengan olesan selai sarikaya siap pakai. Nikmat disantap selagi hangat.

Kali ini kami membuatnya menggunakan #MinyakGorengKita, #TepungTeriguKita #GulaManisKita dari @perum.bulog yang bisa kamu dapatkan di Rumah Pangan KITA (RPK) lho. Yuk langsung aja lihat video selengkapnya dan bagikan resepnya ke semua temanmu.
⠀⠀⠀⠀
#rpkbulog #EndeusxBulog

Less
bahan
cara membuat
testi diskusi
  • bahan

    ·
    1 porsi
  • 10 buah pisang kepok kuning
  • minyak goreng
  • bahan celupan
  • 250 g tepung terigu
  • 2 sdm tepung beras
  • 1/2 sdt garam
  • 1 sdm gula halus
  • 125 ml air
  • bahan olesan
  • selai sarikaya

Cara Membuat

·
60 menit
  1. Campur seluruh bahan celupan, aduk hingga rata.

  2. Potong pisang menjadi 4-5 bagian tidak sampai putus, lebarkan hingga membentuk seperti kipas sisihkan.

  3. Panaskan minyak yang banyak dalam wajan. Celupkan pisang ke dalam adonan, lalu masukkan ke dalam minyak panas.

  4. Goreng pisang hingga kuning keemasan, angkat, tiriskan.

  5. Sajikan pisang goreng selagi hangat dengan mengoleskan selai sarikaya.

Rating resep ini

Seberapa endeus resep ini

BERI RATING

Download Resep

Simpan Resep
Bagikan