Resep Kue Sus Karakter

4.8/5
(153 rating)

Download Resep

Simpan Resep

Momen membuat kue bareng si kecil bagus loh untuk quality time bersama si kecil. Berkreasi membuat kue sus bersama dengan resep yang kami bagikan ini. Setelahnya juga bisa menikmati bersama-sama. Tonton video resepnya sampai habis ya.

Less
bahan
cara membuat
testi diskusi
  • bahan

    ·
    1 porsi
  • sus:

  • 250 ml susu cair
  • 80 g mentega
  • ¼ sdt garam
  • 125 g tepung terigu serba guna
  • 4 butir telur ayam
  • isi:

  • 250 ml whipping cream
  • 30 g icing sugar
  • garnish:

  • 100 g dark cooking chocolate, lelehkan
  • 4 sdt icing sugar

Cara Membuat

·
90 menit
  1. Sus: Masak susu cair, mentega, dan garam hingga mendidih dan mentega larut.

  2. Masukkan tepung terigu, aduk cepat hingga menggumpal dan tidak lengket di panci.

  3. Pindahkan dalam wadah, kocok dengan mixer kecepatan sedang hingga uap panasnya hilang.

  4. Masukkan telur satu per satu sambil terus dikocok hingga rata.

  5. Masukkan adonan dalam plastik segitiga yang telah diberikan spuit bulat diameter 1,5 cm.

  6. Semprotkan adonan di atas loyang datar beralas baking paper. Beri jarak 3 cm setiap adonan.

  7. Panggang dalam oven panas suhu 180 C hingga matang (20 menit). Keluarkan.

  8. Garnish : Semprotkan dark cooking chocolate leleh membentuk telinga, mata, hidung, dan tangan panda dinginnkan dalam kulkas.

  9. Isi : Kocok whipping cream, icing sugar, dan ekstrak vanilla menggunakan mikser kecepatan tinggi hingga kaku. Masukkan ke dalam plastik segitiga yang telah di berikan spuit bulat diameter 1,5 cm.

  10. Potong ¼ bagian atas kue sus. Biarkan hingga sus dingin.

  11. Semprotkan isi ke dalam kue sus, hias dengan dark cooking chocolate, tutup dengan potongan sus. Taburkan icing sugar, sajikan segera.

Rating resep ini

Seberapa endeus resep ini

BERI RATING

Download Resep

Simpan Resep
Bagikan