Resep Burger Tempe

4.9/5
(295 rating)

Download Resep

Simpan Resep

Ini beneran endeusss banget loh! Ternyata kalau tau cara masaknya, tempe bisa jadi isian yang cocok banget buat burger. Lebih sehat, lagi. Yuk langsung lihat caranya ya

Less
bahan
cara membuat
testi diskusi
  • bahan

    ·
    1 porsi
  • 2 buah roti burger
  • 250 gr tempe / 1 papan tempe
  • 2 sdm tepung terigu
  • 2 sdm penyedap rasa ayam
  • 50 ml air
  • 1 bungkus tepung krispi
  • tomat secukupnya
  • daun selada secukupnya
  • mentimun secukupnya
  • saus sambal atau mayonaise secukupnya untuk variasi

Cara Membuat

·
50 menit
  1. Kukus tempe, lalu hancurkan

  2. Campurkan dalam mangkuk: tepung terigu, penyedap rasa & air. Kemudian campurkan dalam tempe yang sudah dihancurkan. Aduk merata

  3. Bentuk tempe yang sudah hancur jadi menyerupai daging ham

  4. Balurkan tempe ke dalam tepung krispi

  5. Goreng hingga kuning kecoklatan

  6. Susun dengan urutan: roti, saus sambal, daun selada, tomat, timun, mayonaise, tempe, saus sambal dan tutup dengan roti

  7. sajikan

Rating resep ini

Seberapa endeus resep ini

BERI RATING

Download Resep

Simpan Resep
Bagikan