Selain Nanas, Beberapa Bahan Berikut Juga Enak Sebagai Isian Nastar
Selain Nanas, Beberapa Bahan Berikut Juga Enak Sebagai Isian Nastar

Menikmati nastar tak melulu harus dengan selai nanas. Coba kreasikan dengan bahan ini!

Nastar merupakan salah satu sajian peninggalan Belanda. Nama Nastar sendiri berasal dari dua kata dalam bahasa Belanda , ananas yang berarti nanas dan taart / tart / pie . Namanya menjadi kue pie nanas yang memang merupakan sajian kegemaran orang Eropa.

Sebenarnya kue ini lebih sering dibuat dengan buah blueberry atau strawberry . Sayangnya pada zaman penajajahan dulu, kedua buah tersebut masih sulit didapatkan di Indonesia. Buah nanas kemudian digunakan sebagai penggantinya.

Dengan perkembangan zaman kini, kekayaan bahan pangan yang bisa didapatkan di Indonesia juga turut berkembang. Ragam isian nastar pun turut mengalami inovasi. Tak melulu harus selai nanas, kini Nastar juga bisa diisi dengan bahan-bahan berikut.

1. Durian

Cocok bagi penyuka buah beraroma tajam ini. Tinggal pilih saja, jenis durian apa yang Anda sukai.

2. Coklat

Coklat hazelnut atau chocolate ganache bisa gunakan sebagai isian. Sebelumya dinginkan coklat terlebih dahulu hingga mengeras untuk memudahkan waktu pengisian. Atau buat pasta coklat dari mentega, coklat bubuk, dan sedikit susu cair.

3. Berry

Strawberry , blueberry , dan rapsberry bisa menjadi pilihan isi Nastar. Masak terlebih dahulu hingga menjadi selai, atau gunakan selai siap pakai.

4. Matcha

Anda penggemar green tea ? Buat matcha ganache dengan bahan white cooking chocolate , whipping cream , dan tentunya bubuk matcha . Atau buat pasta green tea dengan mencampurkan mentega, green tea powder , dan sedikit susu cair.

5. Keju

Biasanya Nastar Keju dibuat dengan menambahkan keju parut di atasnya. Tapi keju parut atau cream cheese juga enak sebagai isian Nastar.

6. Marzipan

Marzipan juga bisa menjadi isian Nastar yang enak. Marzipan sendiri merupakan campuran antara bubuk almond dan gula. Bahan ini bisa dibeli di toko-toko bahan kue.

7. Ebi

Jika bosan dengan Nastar manis, tumisan ebi bisa menghadirkan Nastar bercita rasa gurih.

Helen Christianti