Olahan Petai yang Enak Banget Disajikan di Rumah
Olahan Petai yang Enak Banget Disajikan di Rumah

Penggemar petai, wjaib banget baca yang satu ini

Petai merupakan salah satu bahan makanan yang khas Indonesia. Petai sendiri merupakan jenis polong-polongan yang memiliki bau yang menyengat. Sehingga ada juga beberapa orang yang nggak menyukai karena baunya yang cukup kuat.

Namun, kita bisa membuat kreasi olahan petai ini menjadi masakan yang menggugah selera. Bahkan, kitajuga dapat menyampurkannya dengan bahan makanan lainnya agar baunya nggak terlalu menyengat.

Berikut ini merupakan beberapa kumpulan variasi masakan yang terbuat dari bahan petai yang mudah dibuat di rumah. Nggak hanya itu, bahan-bahan yang digunakan pun nggak terlalu ribet, sehingga sangat mudah dicari. Proses pembuatannya juga nggak memakan waktu lama dan cenderung sangat singkat. Rasa yang dihasilkan nggak perlu diragukan lagi, pastinya sangat nikmat dan membuat kita semakin ketagihan.

Jika penasaran dan ingin membuatnya untuk keluarga di rumah, tunggu apa lagi mari memasak!

1. Sambal udang petai

Tentu tak ada salahnya jika olahan petai dipadukan dengan bahan dari laut alias seafood . Cobalah dengan menggunakan udang yang telah diolah dengan cara digoreng kering dibalut dengan cabai pedas. Cita rasa yang dihasilkan pasti sangat sedap karena juga dibumbui dengan rempah-rempah yang kuat.

Tidak hanya sensasi pedas saja yang akan kita dapatkan, melainkan juga rasa gurih pada bumbunya. Sajikan dengan sepiring nasi yang masih hangat pasti akan semakin nagih karena aroma dan kelezatannya.

2. Daging petai cabai hijau

Selain seafood , kamu juga bisa menambahkan olahan daging sapi sehingga rasanya akan tambah nikmat. Nggak hanya itu, kita juga bisa mengganti daging dengan menggunakan ayam sesuai selera.

Olahan daging memang sangat pas jika dicampur dengan sambal cabai hijau dan juga petai. Tak heran jika rasa yang dihasilkan akan terasa lezat dan sensasi pedasnya terasa di lidah. Tekstur renyah yang ada pada petai ketika digigit akan semakin menambah selera makan kita tentunya.

3. Sambal keriting ati

Tak hanya daging yang bisa dipakai, jeroan juga dapat dipadu padankan dengan petai. Sebagai contoh, kita bisa menambahkan jeroan berupa hati ayam maupun yang lainnya tergantung selera. Gunakan beberapa bumbu dapur dan rempah-rempah yang cukup agar terasa sampai ke dalam jeroan. Ditambah campuran cabai keriting, maka akan menghasilkan sambal keriting hati yang pedas dan menggoyang lidah.

Selain itu, kamu juga bisa mencoba resep oseng teri petai berikut ini secara langsung di rumah. Soal rasa, pasti sangat spesial dibandingkan oseng-oseng biasanya karena ada campuran petai dan terinya. Jadi jangan menunggu waktu terlalu lama lagi dan bahkan sampai menundanya, segera coba membuatnya ya!

Endeustorial

Ikuti Instagram