Green Wok, Makanan Sehat Bercita Rasa Lokal untuk Kaum Urban
Green Wok, Makanan Sehat Bercita Rasa Lokal untuk Kaum Urban

Hasil Kolaborasi Para Pendiri MAM dan Adesco Group

Makanan sehat identik dengan cita rasa hambar dan kurang mantap? Itu mitos lama yang ingin dipatahkan oleh para pendiri restaurant sehat MAM, yakni Dian Satrowardoyo , Jessica Halim, Reina Wardhana , Tana Suwardhono , dan Putri Hardiman Alamsyah . MAM lantas berkolaborasi dengan Adesco Group yang dibawa oleh pengusaha Reinno Barrack , untuk menjawab permintaan pasar akan makanan sehat bercita lokal dan konsep Grab To Go nan ramah melalui Green Wok.

Gaya hidup sehat yang kini telah merambah menjadi sebuah tren, tak hanya menjadi alasan berdirinya Green Wok. Terkadang, kesulitan mengontrol berat badan karena bingung memilah asupan yang tepat pun, sering menjadi momok masyarakat urban.

Mengambil konsep gerai #WokToGo di setiap outlet nya. Para konsumen dapat langsung memilih berbagai jenis bento dengan jumlah takaran kalori yang sudah tersedia di bagian kemasan. Standar kalorinya juga tepat untuk yang tengah menjalani diet, yaitu sekitar 200-350 kalori per porsi makanan. Menu-menu ini aman untuk dihangatkan kembali.

Nah buat yang ingin meng’ costumize’ sendiri makanan sehat ala kamu (D.I.Y), kita tinggal mengisi form yang berisi nama-nama bahan sesuai selera, yang nantinya akan diolah tim pemasak dari Green Wok. Biasanya dalam satu paket, terdiri dari minimal tiga bahan (Karbo, Protein, Stir Fry), yang dijual mulai harga 10 ribu-an. Cukup checklist saja yang kamu mau! Di dalam form tersebut, juga lagi-lagi dilengkapi dengan takaran kalori per masing-masing bahan.

Endeus.TV memilih kombinasi Shirataki Rice, Smoked Tongue, Sambal Tempeh, Cuciwis, cipratan Tokyo Truffle Teriyaki, dan Kecombrang. Shirataki rice atau Konnyaku rice memang tengah menanjak di kalangan para pelaku diet. Terdiri dari tepung konyaku, air, dan kalsium, Shirataki Rice memang berhasil memanipulasi otak seolah kita sedang bersantap nasi. Selain itu, ada juga pilihan Cauliflower Rice (‘nasi’ yang terbuat dari kembang kol yang diparut), Barley (jali), ataupun nasi yang terbuat dari Beras Hitam.

Lidah asap dan panduan kecombrang digadang-gadang sebagai salah satu yang tidak boleh dilewatkan! “Kami khusus menangani lidah sendiri, termasuk membersihkan dan proses pengasapan,” ujar Renna . Rekomendasi yang memang tepat saat disandingkan bersama!

Jadi, masih mau bilang jika makan sehat itu hambar dan repot?

INFO

Lokasi : Green Wok (Outlet Plaza Indonesia)

Alamat: Plaza Indonesia, Lantai Basement, The FoodHall

Jl. MH Thamrin, Thamrin, Jakarta Pusat

Harga : Rp 10.000 - 20.000 per pilihan bahan (harga dapat berubah sewaktu-waktu, silahkan cek kembali sebelum berkunjung)

Instagram: @greenwok.id 

Ayu Nainggolan

Pemuja rasa dan penikmat cerita

Ikuti Instagram