Aneka Nasi Uduk Kekinian yang bikin Penasaran
Aneka Nasi Uduk Kekinian yang bikin Penasaran

Nasi uduk adalah salah satu makanan favorit di Indonesia

Nasi uduk adalah salah satu makanan favorit di Indonesia. Bagaimana jika nasi uduk dikombinasikan dengan makanan lain hingga jadi nasi uduk kekinian?

Nasi Uduk khas Betawi sudah terkenal di seluruh Indonesia. Nasi uduk berbeda dengan nasi putih umumnya karena memiliki warna agak putih gading, rasa gurih , dan aroma harum. Selain itu, butiran nasi uduk juga tidak lengket satu sama lain, inilah yang membuatnya digandrungi orang-orang. Ini karena proses dan bahan memasaknya yang melahirkan kenikmatan.

Nah, sekarang untuk menjawab tantangan zaman, nasi uduk memiliki varian kekinian nan unik untuk menambah nilai jual. Wah, penasaran? Kira-kira apa saja ragamnya ya?

1/ Nasi Uduk Pelangi

Ada hijau, merah, biru, dan warna lain yang menyerupai pelangi di nasi uduk, sehingga dinamakan nasi uduk pelangi.

Kalau ENDEUSiast bosan makan nasi uduk putih, varian pelangi bisa jadi solusinya. Meskipun warnanya beda, rasanya tetap sama lezat dan tidak berubah. Nasinya juga sama pulen dengan produk biasanya.

Tenang saja, warna-warna ini dihasilkan dari sayuran dan hewan seperti wortel, kunyit, brokoli, tinta cumi, dan sebagainya. Alternatif yang menarik bukan?

2/ Nasi Uduk Ungu

Nasi uduk ungu pertama kali muncul di daerah Sukabumi. Sama seperti nasi uduk pelangi, nasi uduk satu ini menggunakan bahan bunga dan umbi untuk pewarnaannya. Yaitu bunga telang dan ubi ungu.

Namun, bukan hanya sebagai pewarna, ubi ungu disini juga dicampurkan ke dalam nasi agar menghasilkan rasa yang lebih unik dari nasi uduk biasa.

3/ Nasi Uduk Tart

Ketika mendengar kata kue tart, pasti yang dipikirkan adalah makanan barat yang terbuat dari cokelat, susu, dan keju. Namun dengan kearifan lokal, voila! Hadir nasi uduk yang dijadikan kue.

Seperti tart, nasi uduk disusun bertingkat dan menggunakan lauk pauk seperti ayam, kering tempe, telur dadar, sebagai topingnya.

Nasi ini bisa dibuat sesuai porsi yang dibutuhkan dan bisa dikonsumsi bersama-sama puluhan orang. Kalau ENDEUSiast bosan dengan kue tart cokelat, atau nasi kuning untuk acara besar, coba buat nasi uduk tart saja!

4/ Macaroon Nasi Uduk

Macaroon merupakan dessert yang identik dengan rasa manis. Namun, bagaimana jika ada varian dengan rasa nasi uduk yang gurih?

Ide satu ini cukup nyeleneh dengan menjadikan nasi uduk sebagai hidangan penutup. Tertarik untuk mencobanya?

5/ Es Krim Nasi Uduk

Bagaimana jika ada eskrim rasa nasi uduk ya? Tidak perlu dibayangkan karena es krim nasi uduk memang sudah ada.

Berbeda dengan es krim biasa yang dingin, yang satu ini dibuat dengan campuran nasi uduk dan semur kecap dengan pelengkap rice pudding dan selai cabe. Selain itu ada cookies emping melinjo dan karamel teri kacang sebagai toping.

Lucu-lucu bukan nasi uduk kekinian ini? Ke depannya mungkin akan ada varian lain yang lebih nyeleneh dari ini. Nah, apakah ENDEUSiast tertantang mencobanya?

Endeustorial

Ikuti Instagram