5 Camilan Rumahan yang Enaknya Bikin Nagih
5 Camilan Rumahan yang Enaknya Bikin Nagih

Ketika di rumah aja, salah satu yang paling penting harus ada adalah camilan. Bayangkan di rumah tanpa ada camilan, bagaimana tersiksanya?

Camilan dapat menjadi teman sekaligus kawan di mana aja, termasuk di rumah. Berkumpul dengan keluarga adalah momen-momen yang paling menyenangkan tentunya. Kumpul akan terasa kurang lengkap jika nggak ada camilan. Bahkan, sudah bukan rahasia umum lagi jika camilan merupakan sajian wajib ketika ada di rumah.

Bisa juga menjadi teman ketika menonton seri film favorit, drama Korea, video call atau conference call bersama teman kantor. Intinya camilan sangat dibutuhkan bagi sebagian orang di rumah.

Berbagai jenis camilan dapat kita nikmati mulai dari bakwan, perkedel, mau pun kue lapis. Tetapi, ada juga loh camilan yang membuat kita nggak bisa berenti untuk mengunyahnya. Penasaran apa aja? Yuk simak di bawah ini daftarnya.

1. Kerupuk jangkek

Tak banyak orang yang mengetahui tentang kerupuk jangkek ini karena namanya. Banyak orang yang hanya mengetahui bentuknya aja tetapi nggak mengetahui nama aslinya. Namun, jangan salah jika ternyata kerupuk jangkek ini bisa hangus dalam hitungan detik. Rahasia umum digemarinya kerupuk ini yaitu karena bahan utama pembuatannya sendiri berasal dari kulit sapi. Nggak heran jika ternyata kerupuk ini merupakan primadona dan camilan asli daerah Minangkabau, Sumatra Barat.

2. Lumpia pisang

Lumpia pisang merupakan camilan yang sangat cocok disantap saat hangat. Apalagi kelezatan coklat yang ada di dalamnya membuat gigi susah berhenti mengunyah. Selain itu, biasanya lumpia pisang ini ditaburi dengan meses atau keju di atasnya. Tak heran jika perpaduan rasanya dapat membuat lidah kita semakin nagih dan nggak mau berhenti.

3. Cireng isi ayam

Makanan ringan selanjutnya ini berasal dari daerah Sunda. Asal katanya yaitu aci goreng atau dalam artian tepung kanji yang digoreng. Biasanya, cireng ini juga dijual dalam berbagai bentuk dan juga variasi rasa di dalamnya. Bahkan, kita juga dapat membuatnya di rumah tanpa perlu membelinya di luar. Prosesnya pun juga sangat mudah cukup menggunakan isian ayam, cireng siap dinikmati.

4. Tahu Bakso

Bagaimana jadinya jika sebuah tahu “dijodohkan” dengan bakso? Tapi jangan salah, justru dua hal yang berbeda ini jika disatukan akan menjadi kenikmatan tersendiri. Selain itu, rasanya sangat lezat pada santapan pertamanya karena dibumbui dengan berbagai rempah. Paling enak kalau dicocol dengan sambal kecap, saus sambal, maupun cabai rawit. Sehingga patut menjadi camilan andalan khas daerah Jawa Tengah yaitu Ungaran, Kabupaten Semarang.

5. Bakso Goreng

Siapa yang tidak kenal basreng alias bakso goreng? Camilan satu ini juga masih menggunakan bahan dasar yang sama yaitu bakso. Biasanya bakso goreng ini dijual dalam bentuk kemasan plastik di jajanan pasar. Taburan bumbunya yang pedas manis membuat lidah kita nggak bisa berhenti untuk mengunyah. Kamu juga dapat membuat basreng pedas manis ini di rumah.

Itulah beberapa rekomendasi camilan enak yang bisa kamu buat di rumah, selamat mencoba!

Endeustorial

Ikuti Instagram